Lompat ke isi utama

Berita

Yudhistira : Tingkatkan Kualitas SDM Bawaslu Bojonegoro dalam Pengelolaan Kearsipan

Bojonegoro, bojonegoro.bawaslu.go.id – Sabtu (05/09/2020) Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Bojonegoro menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) terkait pengelolaan kearsipan dalam rangka meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) Kesekretariatan Bawaslu Bojonegoro.

Kegiatan yang dihadiri oleh Ketua dan Anggota Bawaslu Bojonegoro, Staf Non PNS, Staf PNS dan juga Koordinator Sekretariat Bawaslu Bojonegoro tersebut merupakan kegiatan yang bertuan untuk meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan SDM Bawaslu Bojonegoro.

“Bimtek kali ini ditujukan untuk segenap SDM Bawaslu Bojonegoro, khususnya Staf Bawaslu Bojonegoro,” ungkap Koordinator Sekretariat Bawaslu Bojonegoro, Yudhistira Ardhi Nugraha.

Korsek Bawaslu Bojonegoro tersebut menjelaskan bahwa bimtek dalam pertemuan tersebut dalam pembahasannya difokuskan terkait pengelolaan kearsipan pada lingkup Sekretariat Bawaslu Bojonegoro. “Peserta diberikan materi oleh pihak yang menguasai di bidang kearsipan yaitu langsung dari kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Bojonegoro, Kamidin,” ujarnya.

Selain untuk meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan, Yudhistira menyampaikan Bimtek yang dilaksanakan di Hotel Griya Dharma Kusuma Bojonegoro tersebut juga untuk menambah motivasi Staf Bawaslu Bojonegoro dalam melaksanakan tugas di Bawaslu.

“Bojonegoro sendiri tahun ini tidak ada tahapan Pilkada, jadi sebaik mungkin menyikapinya dengan kegiatan-kegiatan yang dapat menunjang kinerja SDM salah satunya bimtek tersebut,” ungkapnya.

Yudhistira Ardhi Nugraha juga menegaskan tidak ada tahapan Pilkada maupun Pemilu bukan berarti tidak ada hal yang dilakukan. “Meskipun tidak ada tahapan Pilkada maupun Pemilu, tetap masih ada tugas yang harus selalu Bawaslu lakukan, yaitu khususnya dalam pengawasan partisipatif dan pengawasan data pemilih berkelanjutan,” pungkasnya.

Tag
Berita
Galeri Foto