Yudhistira : Partisipasi Pemilu Meningkat, Demokrasi Ideal Terwujud
|
Bojonegoro, bojonegoro.bawaslu.go.id - Partisipasi semakin meningkat demokrasi semakin ideal. Hal tersebut disampaikan oleh Koordinator Sekretariat Bawaslu Bojonegoro, Yudhistira Ardhi Nugraha saat menyampaikan sambutan dalam acara Sosialisasi Pengawasan Partisipatif dan MoU bersama STAI At Tanwir Bojonegoro, Jumat (01/07/2022).
"Semua pihak mempunyai tanggung jawab membawa umat menuju kebaikan. Bawaslu Bojonegoro hadir menggandeng masyarakat untuk ikut serta dalam pengawasan partisipatif," ujarnya.
Dengan adanya pengawasan partisipatif ini, harapannya dapat meminimalisir pelanggaran dan dapat meningkatkan partisipasi masyarakat untuk datang ke TPS menggunakan hak pilihnya. "Data Pemilu legislatif 2019, terdapat sekitar 29% masyarakat tidak menggunakan hak pilihnya atau Golongan Putih (Golput). Hal ini menjadi tugas kita bersama untuk meningkatkan partisipasi masyarakat di Pemilu ke depannya," ungkapnya.
Terkait peningkatan pengawasan partisipatif ini, Bawaslu Bojonegoro juga melaksanakan kegiatan Sekolah Kader Pengawasan Partisipatif (SKPP) dan juga menggandeng Universitas di Bojonegoro dengan pelaksanaan MoU.
Seperti saat ini Bawaslu Bojonegoro melaksanakan sosialisasi Pengawasan Partisipatif dengan omik, omek di Bojonegoro dan melaksanakan MoU bersama STAI At Tanwir Bojonegoro.