Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Kabupaten Bojonegoro Melakukan Penelusuran untuk Mengetahui Kebenaran Informasi adanya Dugaan Surat Dukungan Oknum ASN terhadap Peserta Pemilu dan Pimilihan Tahun 2024

Bojonegoro, bojonegoro.bawaslu.go.id – Dalam rangka Memperjelas kebenaran Informasi yang berkembang di media masa, di wilayah Bojonegoro, terkait  foto surat yang berisi   dukungan terhadap Calon peserta Pemilu dan Pemilihan tahun 2024, oleh salah satu oknum Aparatur Sipil Negara (ASN).

Bawaslu Kabupaten Bojonegoro Melakukan langkah langkah untuk memastikan kebenaran informasi tersebut. Ini dilakukan guna memastikan apakah kejadian tersbut ada hubungannya dengan kepemiluan atau tidak?, dan kemudian apakah memenuhi unsur formil  maupun materiil? untuk bisa di lakukan tindakan lanjutan. Maka bawaslu telah melakukan tindakan, diantaranya dengan meminta keterangan dari beberapa pihak yang dianggap mengetahui terkait informasi tersebut.

Pihak yang sudah dimintai keterangan diantaranya adalah Sunaryo Abu Main, selaku orang yang pertama kali menyampaikan informasi di media massa. Kemudian bawaslu juga telah meminta ketarangan pada saudara nanang dwi cahyono selaku pihak yang namanya tertera didalam surat pernyataan tersebut. Proses permintaan keterangan dilakukan Bawaslu dengan mengundang pihak terkat tersebut kekantor bawaslu.

Menjawab pertanyaan beberapa pihak terkait posisi kasus. Bahwa Dalam hal Kejadian ini Bawaslu Kabupaten Bojonegoro, baru melakukan proses pendalaman informasi, belum menjadikan sebagai  temuan. Dikarenakan untuk menjadi temuan harus  memenuhi 2 unsur baik itu formil maupun meteriil. Hal tersebut disampaikan oleh Dian Widodo dihadapan para wartawan yang berada di Kantor Bawaslu Kabuapten Bojonegoro.

“Untuk mengetahui sejauh mana keterpenuhan dari unsur Formil dan Materiil, Bawaslu Kabupaten Bojonegoro selanjutnya akan melaksanakan tindak lanjut dalam penggalian informasi. Jika nanti terpenuhi unsur tersebut, baru dijadikan temuan,” tambahnya.

Dan dalam waktu dekat bawaslu juga akan meminta ketarangan tambahan dari pihak yang dianggap sebagai sumber utama informasi. Ketua Bawaslu Kabupaten Bojonegoro menyampaiakan harapan, kususnya kepada Peserta Pemilu, juga kepada  elemen Masyarakat pada umumnya, untuk mentaati peraturan perundang undangan, juga berharap kerjasamanya untuk ikut mensuksekan penyelenggaran pemilu tahun 2024.

Tag
Berita