Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Bojonegoro Terima Salinan PKPU Tahapan dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilihan Umum Tahun 2024

Bojonegoro, bojonegoro.bawaslu.go.id – Senin (20/06/2022) Sekira pukul 10.00 WIB, Bawaslu Bojonegoro menyambut silaturahim Pimpinan, Plt Kasek beserta Staf KPU Bojonegoro. Silaturahim tersebut disambut langsung oleh Pimpinan dan Staf Bawaslu Bojonegoro. Bertempat di ruang rapat, Bawaslu Bojonegoro dan KPU Bojonegoro memulai kegiatan dengan menyampaikan maksud dan tujuan kemudian dilanjut dengan diskusi santai.

Dalam kesempatan ini Ketua Bawaslu Bojonegoro, Mochammad Zaenuri menyampaikan terimakasih atas silaturahim KPU Bojonegoro. Mochammad Zaenuri menyampaikan semoga silaturrahim ini selalu terjaga. “Harapannya Bawaslu dan KPU Bojonegoro dapat saling bersinergi dalam menghadapi Pemilu tahun 2024. Supaya nantinya Pemilu tahun 2024 berjalan dengan kondusif, aman dan tidak ada sesuatu yang tidak diinginkan dikemudian hari,” ujarnya.

Kemudian Ia juga menyampaikan bahwa urusan Pemilu, Penyelenggara tidak biasa berdiri sendiri, KPU dari sisi pelaksanaan dan bawaslu dari sisi pengawasan. Ia mencontohkan semisal ketika adanya sengketa dan juga dalam pengawasan, Bawaslu juga perlu koordinasi dengan KPU. “Semoga komunikasi baik ini harus tetap terjaga. Apapun jika ada persoalan lebih baik jika disampaikan di awal sebagai bentuk pencegahan,” ungkapnya.

Sebelum berpamitan, Ketua KPU Bojonegoro juga menyampaikan terimakasih dan berharap semoga keharmonisan tersebut selalu berjalan sesuai yang diinginkan. Kemudian KPU Bojonegoro memberikan Salinan PKPU Nomor 3 Tahun 2022 tentang Tahapan dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilihan Umum Tahun 2024.

Tag
Berita