Bawaslu Bojonegoro Ikuti Apel Serah Terima Pengawal Pribadi Dari Polres Bojonegoro
|
Bojonegoro, bojonegoro.bawaslu.go.id - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Bojonegoro mengikuti apel serah terima pengawal pribadi dari Polres Bojonegoro sebagai bagian dari upaya pengamanan menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Acara tersebut berlangsung di halaman Mapolres Bojonegoro dan dihadiri oleh Ketua KPU Bojonegoro, Perwakilan Paslon, dan Pejabat Utama Polres Bojonegoro.
Dalam sambutannya, Kapolres Bojonegoro, yang diwakili oleh Wakapolres Bojonegoro Kompol David Manurung, menegaskan komitmen Kepolisian Resor Bojonegoro untuk mendukung keamanan dan kelancaran proses Pilkada 2024. "Pengawal pribadi ini akan membantu Penyelenggara Pemilu, KPU dan Bawaslu beserta Pasangan Calon Bupati dalam menjalankan tugas aktivitas dan memastikan setiap langkah berjalan dengan aman," ujarnya.
Ketua Bawaslu Bojonegoro, Handoko Sosro Hadi Wijoyo, menyatakan terima kasih atas dukungan Polres Bojonegoro yang memberikan perhatian khusus terkait pelaksanaan Pilkada 2024 di Kabupaten Bojonegoro.
"Keberadaan pengawal pribadi ini sangat penting untuk memberikan rasa aman kepada kami dalam melaksanakan tugas-tugas pengawasan pada tahapan Pilkada 2024 di Bojonegoro" pungkas Handoko.
Dengan kerjasama yang baik antara Bawaslu dan Polres, diharapkan Pilkada 2024 di Kabupaten Bojonegoro dapat berlangsung dengan aman, tertib, dan lancar.
Penulis dan Foto : Victor A.L
Editor : Humas Bawaslu Bojonegoro