Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Bojonegoro Gelar Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke-117 Tahun 2025

PIMPINAN

Pimpinan dan Staf Bawaslu Bojonegoro sesaat setelah upacara harkitnas

Bojonegoro, bojonegoro.bawaslu.go.id — Dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-117 Tahun 2025, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Bojonegoro menyelenggarakan upacara bendera di halaman kantor Bawaslu Bojonegoro pada Rabu, 21 Mei 2025.

Upacara diikuti oleh seluruh jajaran pimpinan, koordinator divisi, dan staf sekretariat Bawaslu Kabupaten Bojonegoro. Bertindak sebagai inspektur upacara, Ketua Bawaslu Kabupaten Bojonegoro memimpin jalannya kegiatan dengan khidmat dan penuh semangat kebangsaan.

Dalam amanatnya, inspektur upacara menyampaikan bahwa momentum Hari Kebangkitan Nasional hendaknya dimaknai sebagai saat untuk memperkuat persatuan, meningkatkan semangat gotong royong, serta meneguhkan komitmen dalam menjaga nilai-nilai kejujuran dan integritas, terutama dalam konteks pelaksanaan pengawasan Pemilu dan Pilkada yang berintegritas.

“Semangat kebangkitan nasional adalah semangat persatuan dan kerja bersama untuk kemajuan bangsa. Sebagai pengawas pemilu, kita harus menjadikan semangat ini sebagai penggerak dalam menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab, netralitas, dan profesionalitas,” ujarnya dalam amanat upacara.

Upacara berlangsung dengan tertib dan penuh khidmat. Seluruh peserta mengikuti rangkaian kegiatan, mulai dari pengibaran bendera merah putih, pembacaan teks Pancasila, Undang-Undang Dasar 1945, serta menyanyikan lagu-lagu kebangsaan.

Melalui peringatan Hari Kebangkitan Nasional ini, Bawaslu Bojonegoro berharap semangat perjuangan dan nasionalisme para pendahulu dapat terus hidup di dalam diri setiap insan pengawas pemilu. Dengan semangat kebangkitan, diharapkan seluruh jajaran Bawaslu semakin solid dalam mengawal demokrasi yang bermartabat dan berkeadilan.

“Kebangkitan nasional bukan hanya peringatan sejarah, tetapi juga pengingat bagi kita semua untuk terus bangkit, belajar, dan bekerja demi mewujudkan pengawasan pemilu yang lebih baik,” pungkasnya.

Kegiatan upacara diakhiri dengan doa bersama untuk keselamatan bangsa serta komitmen memperkuat sinergi dalam menjalankan tugas-tugas kelembagaan Bawaslu ke depan.

Penulis dan Foto: Victor dan Alfan

Editor: Humas Bawaslu Bojonegoro