Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Bojonegoro Awasi Proses Rekrutmen PPK untuk Pemilihan Tahun 2024

Pengawasan PPK

Bojonegoro, bojonegoro.bawaslu.go.id - Bawaslu Kabupaten Bojonegoro melaksanakan pengawasan rekrutmen PPK di Kantor KPU Kabupaten Bojonegoro. Pengawasan ini untuk memastikan bahwa semua proses perekrutan berlangsung dengan transparan. Dengan adanya pengawasan ini, diharapkan proses perekrutan dapat berjalan dengan adil dan terbuka, sesuai dengan perundang-undangan serta mencegah terjadinya pelanggaran.

"Saat ini proses pendaftaran calon PPK sudah berlangsung di KPU. Kami melakukan pengawasan dan mengeluarkan surat imbauan agar proses rekrutmen PPK bisa dilaksanakan dgn transparan sesuai dengan  peraturan, sehingga kalimat pelaksana dan pejuang demokrasi pantas didapakan bagi yg terpilih " ungkap Ketua Bawaslu Kabupaten Bojonegoro, Handoko Sosro Hadi Wijoyo, Jumat (3/5/2024).

Handoko Sosro Hadi Wijoyo menegaskan bahwa Bawaslu Kabupaten Bojonegoro akan mengambil tindakan tegas terhadap setiap pelanggaran atau indikasi penyimpangan dalam proses perekrutan PPK. Langkah ini sejalan dengan upaya Bawaslu untuk menjaga integritas dan kepercayaan masyarakat terhadap penyelenggaraan pemilihan umum dan pemilihan tahun 2024.

Demikian adanya pengawasan ini,  diharapkan dapat memberikan jaminan bahwa proses perekrutan PPK oleh KPU Kabupaten Bojonegoro dapat berjalan sesuai dengan prinsip-prinsip demokrasi dan ketentuan hukum yang berlaku.

Sebagai informasi pengawasan tidak hanya dilakukan oleh Ketua dan Anggota Bawaslu Kabupaten Bojonegoro saja melainkan juga melibatkan Sekretariat Bawaslu Kabupaten Bojonegoro.