Lompat ke isi utama

Berita

Apel Pagi : Selesai Vaksin Bukan Berarti Bebas Berkerumun

Bojonegoro, bojonegoro.bawaslu.go.id – Senin (03/05/2021) Bawaslu Bojonegoro melaksanakan apel pagi. Apel diikuti oleh Komisioner dan Staf Bawaslu Bojonegoro yang bertempat di halaman kantor Bawaslu Bojonegoro Jl. Pahlawan No. 7 Bojonegoro.

Dalam kesempatan kali ini apel dipimpin oleh Koordinator Divisi Sumber Daya Manusia dan Organisasi Bawslu Bojonegoro, M. Alfianto. Peserta apel diistirahatkan, saatnya Pembina apel memberikan amanat.

Diawali dengan ucapan puji syukur, Pembina apel mulai menyampaikan amanatnya. Dalam amanat kali ini Pembina apel memberikan ucapan semangat kepada peserta apel. Puasa sudah jalan ke 21 hari, M. Alfianto mengingatkan disaat malam-malam terakhir bulan Ramadhan mari kita manfaatkan dengan baik. “Jangan sampai tarawih kita pindah ke pusat perbelanjaan,” ungkapnya.

Meskipun kita sudah divaksin, bukan berarti bebas dalam aktivitas kerumunan. Dalam kondisi pandemi saat ini harus tetap selalu menjaga diri, menerapkan protokol kesehatan. “Sudah divaksin bukan berarti bebas dari virus, melainkan kita juga harus tetap waspada dan selalu mematuhi protokol kesehatan,” pungkasnya.


Tag
Berita