Apel Pagi, Mujiono : Kinerja Baik Harus Dipertahankan
|
Bojonegoro, bojonegoro.bawaslu.go.id – Senin (26/09/2022) Bawaslu Bojonegoro melaksanakan apel pagi rutin di halaman kantor Bawaslu Bojonegoro Jl. Pahlawan No. 7 Bojonegoro. Apel diikuti oleh Pimpinan dan Staf Bawaslu Bojonegro yang dipimpin oleh Anggota Bawaslu Bojonegoro, Mujiono.
Tahapan Verifikasi belum selesai, tetapi kita juga bertanggung jawab melaksanakan proses rekrutmen Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Kecamatan. “Rekrutmen Panwaslu Kecamatan sudah berjalan selama 5 hari, terimakasih telah melaksanakan dengan baik. Tetap pertahankan kinerja yang baik sesuai yang telah kita laksanakan,” ungkapnya.
Kemudian Mujiono juga menyampaikan bahwa hari ini Bawaslu Bojonegoro juga akan melaksanakan Pleno Rutin. Ia menyampaikan bahwa nantinya akan membahas terkait penyesuaian Divisi di Bawaslu Kabupaten Bojonegoro sesuai dengan Peraturan Bawaslu Nomor 3 Tahun 2022 tentang Tata Kerja dan Pola Hubungan Pengawas Pemilihan Umum. “Sesuai Perbawaslu bahwa nantinya Ketua tidak mengampu pada satu Divisi dan terkait penyesuaian Divisi juga akan dibahas lagi. Apakah Kordiv yang saat ini tetap mengampu Divisinya saat ini atau ada perubahan,” ungkapnya.
Mengakhiri amanat apel, Mujiono berpesan guna selalu menjaga kesehatan. “Jangan lupa selalu jaga kesehatan karena kegiatan kita masih berlangsung,” pungkasnya.
