Lompat ke isi utama

Berita

Apel Pagi, Dian Widodo Ingatkan Nilai Pancasila

Bojonegoro, bojonegoro.bawaslu.go.id - Bawaslu Bojonegoro melaksanakan apel pagi di Halaman Kantor Bawaslu Bojonegoro Jl. Pahlawan No. 7 Bojonegoro. Apel diikuti oleh Pimpinan dan Staf Bawaslu Bojonegoro dengan Pembina apel yaitu Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran, Dian Widodo.

Anggota Bawaslu Bojonegoro tersebut menyampaikan bahwa pentingnya memahami dari sila-sila Pancasila. "Sebagai Badan Publik kita harus faham terkait sila-sila dan makna Pancasila. Jadi, dalam apel wajib adanya pembacaan pancasila," ungkap Dian Widodo.

Kemudian, Dian Widodo mengingatkan dalam pengawasan Verifikasi Administrasi Bawaslu harus memastikan bahwa Proses Verifikasi berjalan sesuai aturan. "Bawaslu harus memastikan hak partai terpenuhi dan KPU Bojonegoro melaksanakan proses Verifikasi sesuai aturan," ujarnya.

Jadi, dalam proses verifikasi administrasi ini tidak hanya fokus pada kecepatan waktu, melainkan juga tepat sesuai dengan prosedur.

Tag
Berita